Jumat, 25 Februari 2011

Tanaman

Amarilis
Bentuk bunganya seperti terompet yang menjulang tinggi di atas daun-daun, membuat Amarilis sangat menarik untuk dilihat. Kecantikannya menjadikannya tanaman hias yang patut dikoleksi di halaman rumah.
Amarilis yang umum berwarna merah, kadang bercorak garis merah dan putih. Dan sekali berbunga bisa mencapai 4-6 kuntum. Berasal dari Amerika Selatan, Amarilis mempunyai nama latin Hippeastrum. Jenisnya cukup banyak, yang terkenal diantaranya H. papilio dan H. reticualatum, namun yang banyak dijual di pasar kini hasil silangnya. Warna bunganya sangat menarik, Putih, HIjau, Merah, Biru dan Krem. Ada yang polos juga bercorak. Bunga Amarilis bisa dimanfaatkan sebagai penghias ruangan. Kehadirannya mampu member kesegaran di ruangan.
Batang Amarilis memiliki bonggol di bagian bawahnya. Terlihat seperti bentuk bawang Bombay dengan ruas-ruas sebagai tempat munculnya tunas. Bisa berumur panjang. Amarilis rajin berbunga setahun dua kali. Namun ada juga yang tidak berbunga setelah berbunga sekali. Hal ini bisa saja terjadi karena kekurangan nutrisi. Selain itu letakkan Amarilis di tempat yang terkena sinar matahari langsung.


sumber: di ambil dari sebuah majalah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar